Tren Konsumtif di Kalangan Pekerja: Analisis Pengaruh Gaya Hidup Hedonis dan Fear of Missing Out di Kabupaten Karawang

Penulis

  • Dandi Pebriana Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Linda Mora Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Devi Marganing Tyas Universitas Buana Perjuangan Karawang

DOI:

https://doi.org/10.58812/jpkws.v2i03.1543

Kata Kunci:

Gaya Hidup Hedonis, FoMO, Perilaku Konsumtif, Pekerja

Abstrak

Pendapatan yang tergolong besar mendorong para pekerja untuk berperilaku konsumtif dengan berpenampilan mewah serta selalu mengikuti tren yang sedang terjadi. Perilaku konsumtif tersebut  dapat menyebabkan terjadinya pemborosan dengan tidak mempertimbangkan apa yang sebenarnya diperlukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh gaya hidup hedonis dan fear of missing out terhadap perilaku konsumtif pada pekerja di Kabupaten Karawang dengan jumlah sebanyak 112 orang. Penelitian ini menerapkan metode kuantitatif dengan desain kausalitas dan menggunakan teknik sampel convenience sampling. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan tiga jenis skala, diantaranya: skala gaya hidup hedonis, skala FoMO, dan skala perilaku konsumtif. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000 yang berarti ada pengaruh gaya hidup hedonis dan fear of missing out terhadap perilaku konsumtif. Nilai koefisien determinasi (R Square) menunjukkan hasil sebesar 0,896 atau 89,6% dimana gaya hidup hedonis berkontribusi sebesar 77,4% dan fear of missing out sebesar 12,2%. Dengan kata lain gaya hidup hedonis memiliki nilai sumbangan efektif lebih besar terhadap perilaku konsumtif pada pekerja di Kabupaten Karawang.

Referensi

Aini, N. P., & Rahayuningsih, S. (2024). Pengaruh literasi keuangan, pendapatan, dan gaya hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswa pekerja universitas 17 agustus 1945 surabaya. Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi. Vol. 2 (No.2). 2.

Anggraini, dkk. (2023). Perilaku konsumtif pada wanita pengguna produk kecantikan: apakah berhubungan dengan fear of missing out dan citra tubuh? Jurnal Psikologi Indonesia, Vol. 1 (No.1). 3.

Apolo, M., & Kurniawati, M. (2023). Pengaruh fear of missing out (fomo) terhadap perilaku konsumtif penggemar KPOP remaja akhir pada produk merchandise KPOP. Jurnal Innovative, Vol. 3 (No.6).

Aprilia & Mahfudzi. (2020). Gaya hidup hedonisme dan impulse buying pada mahasiswa. Jurnal Ecopsy, Vol. 7 (No.2), 72.

Fransisca, C., & Erdiansyah, R. (2020). Media sosial dan perilaku konsumtif. Jurnal Prologia, Vol. 4 (No.2), 435-439.

Hidayah, N., & Bowo, A, P. (2018) Pengaruh uang saku, locus of control, dan lingkungan teman sebaya terhadap perilaku konsumtif. Economic Education Analysis Journal, Vol. 7 (No.3), 1031.

Hijrianti, U, R., & Fitriani, A, M. (2020) Peran konformitas sebagai mediator hubungan harga diri dan perilaku konsumtif pada mahasiswa. Jurnal Mediapsi, Vol. 6 (No.1), 49.

Karina, D. (2023, Januari 25) Payday! Berlaku 1 januari, ini daftar UMK 2023 tertinggi Indonesia, Kompas TV. https://www.kompas.tv/bisnis/371632/payday-berlaku1januariinidaftarumk-2023-tertinggi-indonesia-kabupaten-karawang-juaranya.

Khairat, dkk. (2018). Hubungan gaya hidup hedonis dengan perilaku konsumtif pada mahasiswi. Jurnal Psikologi Islam, Vol. 10 (No.2).

Lestarina, dkk. (2017). Perilaku konsumtif di kalangan remaja. Jurnal Riset Tindakan Indonesia, Vol. 2 (No.2).

Lina & Rosyid, H, F. (1997). Perilaku konsumtif berdasarkan locus of control pada remaja putri. Jurnal Psikologika, (No.4), 7.

Maulana, I. (2023, Oktober 06). Mengenal Karawang, lumbung padi yang kini jadi center point of industry, Detik Jabar. https://www.detik.com/jabar/bisnis/d-6967107/mengenal-karawang-lumbung-padi-yang-kini-jadi-center-point-of-industry.

Nadzir, (2015). Psychological Meaning of Money dengan gaya hidup hedonis remaja di kota Malang. Jurnal Seminar Psikologi dan Kemanusiaan.586.

Nugraheny, A., & Dewi, R, M. (2016). Pengaruh pertumbuhan industri terhadap penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Ponorogo. Jurnal Pendidikan Ekonomi, Vol. 4 (No.3), 2.

Nurhaini, D. (2018). Pengaruh konsep diri dan kontrol diri dengan perilaku konsumtif terhadap gadget. Jurnal Psikoborneo, 6, (1).

Patricia, dkk. (2014). Pengaruh gaya hidup hedonis terhadap perilaku konsumtif pada pramugari maskapai penerbangan “X”. Jurnal Psikologi, Vol. 12 (No.1), 11.

Perdana, P, I., & Mujiasih, E. (2017). Hubungan antara konformitas teman sebaya dengan perilaku konsumtif membeli pakaian pada mahasiswi angkatan 2016 fakultas psikologi universitas diponegoro. Jurnal Empati, Vol.6 (No.4), 196.

Przybylski, dkk. (2013). Motivational, emosional, and behavioral correlates of fear of missing out. Jurnal Computers In Human Behavioral. (No.29).

Rahmat, dkk. (2020). Pengaruh hedonisme dan religiusitas terhadap perilaku konsumtif mahasiswa. Jurnal Ekonomi Syariah, Vol. 4 (No.1). 51

Raka (2024, Juni 06) Nilai Investasi Rp16,3 Triliun, Didominasi Pemodal Asing, Radar Karawang. https://radarkarawang.id/metropolis/nilai-investasi-rp163-triliun-didominasi-pemodal-asing/.

Safitri, A. F., & Rinaldi. (2023). Pengaruh fear of missing out (fomo) terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswi pembeli barang diskon aplikasi shopee. Jurnal Hukum Islam dan Humaniora. Vol. 2 (No.4).

Sumantri, P. S., & Kurniawati, M. (2023). Pengaruh gaya hidup hedonis terhadap perilaku konsumtif produk fashion pada individu dewasa awal. Jurnal Psikologi Konseling, Vol. 15 (No.2), 228.

Taswiyah. (2022). Mengantisipasi gejala fear of missing out (fomo) terhadap dampak social global 4.0 dan 5.0 melalui subjective weel-being dan joy of missing out (jomo). Jurnal Pendidikan Karakter. Vol.8 (No.1).

Thamrin, H., & Saleh, A, A. (2021). Hubungan antara gaya hidup hedonis dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa. Jurnal Komunida, Vol. 11 (No.1), 12.

Yudasela, I. F., & Krisnawati, A. (2019). Pengaruh literasi keuangan terhadap perilaku konsumtif siswa sekolah menengah atas di kota bandung. Jurnal Mitra Manajemen, Vol. 3 (No.6), 674-687.

Wirasukessa, K., & Sanica, G. (2023). Fear of missing out dan hedonisme pada perilaku konsumtif millennials: peran mediasi subjective norm dan attitude. Jurnal Ilmiah MEA. Vol. 7 (No.1). 162.

Unduhan

Diterbitkan

2024-09-30

Cara Mengutip

Pebriana, D., Mora, L., & Tyas, D. M. (2024). Tren Konsumtif di Kalangan Pekerja: Analisis Pengaruh Gaya Hidup Hedonis dan Fear of Missing Out di Kabupaten Karawang. Jurnal Psikologi Dan Konseling West Science, 2(03), 154–162. https://doi.org/10.58812/jpkws.v2i03.1543