Strategi Marketing Mix Paket Haji dan Umrah dalam Meningkatkan Daya Tarik Masyarakat di PT Aba Tour and Travel Kota Sukabumi

Penulis

  • Abdul Aziz Muslim Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sukabumi
  • Irhan Ari Muhamad Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sukabumi
  • Amani Awalia Safitri Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sukabumi
  • Ilham Maulana Yusuf Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sukabumi

DOI:

https://doi.org/10.58812/jbmws.v2i04.1065

Kata Kunci:

Strategi, Marketing mix, Daya Tarik Haji dan Umroh

Abstrak

Menghadapi persaingan biro perjalanan haji dan umroh di PT ABA Tour dan Travel Kota Sukabumi menerapkan konsep strategi marketing yang benar-benar memahami manajemen yang kuat dan dapat memudahkan persaingan dalam minat pembelian terhadap paket haji dan umroh dengan berbagai kelebihan yang terdapat dalam paket tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, dengan sumber data primer dan skunder. Sedangkan teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini bahwa  Strategi marketing mix (bauran pemasaran) yang  digunakan  oleh  PT. ABA Tour dan Travel Kota Sukabumi  dalam  meningkatkan daya  tarik  masyarakat. Dengan mendatangi masyarakat secara langsung ke lapangan melalui pengajian, mendatangi event-event yang diadakan oleh instansi pemerintahan maupun swasta, melalui media sosial, membuat sebuah gebrakan silahturahmi antar alumni jemaah PT. ABA Tour dan Travel Kota Sukabumi, dan selalu mengutamakan pelayanan. Kelebihannya fasilitas dan pelayanan terhadap paket haji dan umrah yang  terjamin, paket umrah memiliki nilai  daya minat yang tinggi, memiliki prospek usaha yang baik, ke empat, memiliki strategi promosi yang unk dan menarik, ke lima, setelah menjadi alumni jemaah semuanya masih berhak,  menjadi keluarga PT ABA Tour dan Travel, ke enam, selalu update di Youtube dan instagram tentang kegiatan baik diperusahaan maupun selagi beribadah Umrah. Kekurangan nya, SDM yang kurang kompeten, , kegiatan promosi yang terkadang terbatas,  Paket Haji ONH Plus yang hanya diketahui oleh beberapa lapisan masyarakat saja, dan  media sosial yaitu pada Facebook kurang begitu berjalan (tidak update).

Referensi

Abubakar, Rusydi. 2018. Manajemen Pemasaran. edited by CV Alfabeta. Bandung.

Cahyono Tri, Bambang. 1999. Kasus-Kasus Manajemen Umum. Jakarta: CV Agung Semarang,.

Jaiz, Muhammad. 2014. Dasar-Dasar Periklanan. Yoyakarta: Graha Ilmu.

Kasmir. 2014. Kewirausahaan. Jakarta: Rajawali Pers.

Mursid, M. 2014. Manajemen Pemasaran. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Musfar, Tengku firli. 2020. Manajemen Pemasaran. Bandung: Media Sains Indonesia.

Pudjiastuti, Wahyuni. 2016. Social Marketing: Strategi Jitu Mengatasi Masalah Sosial Di Indonesia. Jakarta: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UI.

Rahman, Alif. 2010. Startegi Dahsyat Marketing Mix for Small Business : Cara Jitu Merontokkan Pesaing. Jakarta: Trans Media,.

Sukayat. 2016. Tata. Manajemen Haji, Umrah, Dan Wisata Agama. edited by Nunik and S. Nurbaya. Bandung: SIMBIOSA REKATAMA MEDIA,.

Unduhan

Diterbitkan

2023-11-30

Cara Mengutip

Muslim, A. A., Muhamad, I. A., Safitri, A. A., & Yusuf, I. M. (2023). Strategi Marketing Mix Paket Haji dan Umrah dalam Meningkatkan Daya Tarik Masyarakat di PT Aba Tour and Travel Kota Sukabumi. Jurnal Bisnis Dan Manajemen West Science, 2(04), 381–388. https://doi.org/10.58812/jbmws.v2i04.1065